Selasa, 13 Desember 2011

Google + Paksa Tutup Akun Gadis Muda dan Seksi Asal AS

Google + Paksa Tutup Akun Gadis Muda dan Seksi Asal AS - Karena dinilai terlalu muda, Google + memaksa menutup akun putri Rich Warren seorang insinyur perangkat lunak dari Houston, Texas, Amerika Serikat.

Hal ini terkuak ketika sang Ayah memosting peristiwa tragis yang dialami putrinya tersebut di laman Google +, hanya karena sang putri masih berusia 13 tahun.

Sontak, keputusan kontroversial Google ini menimbulkan polemik dan diskusi panjang. Seberapa batas usia bagi seseorang untuk memiliki akun Google +.

Sang Ayah membuatkan akun Google + bagi putrinya agar dapat berhubungan dengan keluarga serta teman-temannya. Pun juga, Haruko, sang putri memiliki akan Blogger sebagai bagian dari tugas kelas di sekolahnya.

Dengan ditutupnya akun Google + tersebut, maka secara otomatis ia kehilangan seluruh akun Google. Termasuk Blogger dan Gmail.

“Dengan kebijakan kami, maka pengguna dibawah usia 13 tahun tidak boleh memiliki akses di akun Google. Kecuali ia menggunakan Google Apps untuk kepentingan pendidikan,” tegas salah satu juru bicara Google pada Mashable seperti dikutip SidomiNews Selasa (13/12/11) waktu setempat.

“Kami benar-benar meminta tanggal serta tahun lahir agar Google dapat membatasi konten apa yang dapat dinikmati pengguna,” juru bica Google tersebut menambahkan.

Memang kasus ini terkesan sederhana. Ada anak meminta akun Google dan dibuatkan oleh orangtuanya. Namun menurut Google, kasus ini tidak sesepele itu. Persetujuan orangtua dalam membiarkan anak mereka memiliki akun akan menimbulkan implikasi data serta privasi di masa depan.

Sumber: http://sidomi.com/44087/dinilai-terlalu-muda-google-paksa-tutup-akun-gadis-muda/

Tidak ada komentar:

Posting Komentar